Copyrights @ Journal 2014 - Designed By Templateism - SEO Plugin by MyBloggerLab

3 Maret 2020

, , , , , ,

TAKAYAMA & SHIRAKAWA-GO: SHORT TRIP GUIDE

Share

Takayama biasanya jadi kota “persimpangan” sebelum menuju Shirakawa-go, desa dengan ciri khas rumah segitiga yang begitu magical di musim dingin. Namun, Takayama bagi saya lebih dari sekadar persimpangan sebelum ke Shirakawa-go. Ada begitu banyak keseruan yang dapat dinikmati di Takayama. Namun bagaimana jika waktunya terbatas? Hanya punya waktu bermalam sehari saja di Takayama? Here are list of some things you can do in Takayama and Shirakawa-go in a short time:

TAKAYAMA OLD TOWN




Ini merupakan area yang menjadi favorit turis mancanegara. Saya melihat banyak turis-turis Eropa yang dengan bersemangat melihat bangunan di jalanan lurus yang kini menjadi area café, toko dan restoran dengan tetap mempertahankan bentuk dan material bangunan asli. Old District Takayama adalah must visit di Takayama dan saya percaya semua yang datang ke sini akan menikmati suasana klasik di area ini.

SARUBOBO MAKING




Sarubobo berarti bayi monyet. Boneka dengan nama Sarubobo ini sejak masa dahulu menjadi boneka yang diberikan sebagai tanda doa dan harapan baik bagi warga Takayama. Yang menarik, kita dapat menemukan boneka Sarubobo dalam berbagai warna, dan setiap warna mencerminkan harapan yang berbeda.



Trinity juara 1 bikin Sarubobo!
Di Takayama kita dapat membuat sendiri Sarubobo dolls sesuai keinginan kita, kita dapat memilih warna, menempelkan “baju” dan memberi pesan harapan rahasia di dalam “tubuh” Sarubobo, seems simple, but it’s actually FUN :)

SHIRAKAWA-GO

Meski masih banyak yang bisa dieksplorasi di Takayama, jangan lupakan tujuan utama winter kita: Shirakawa-go!


Bahkan sebelum sampai ke Shirakawa-go pun kami sudah disuguhi pemandangan indah.

Terletak di area pegunungan di antara Gifu dan Toyama, Shirakawa-go berada di tengah lembah dan sisi sungai Shogawa. Kami naik bus sekitar satu jam dari Takayama. Dari area parkir bus kita tinggal berjalan kaki menyeberangi jembatan untuk masuk ke area desa di Shirakawa-go. Rumah-rumah tradisional yang menjadi ciri khas area ini langsung terlihat jelas. Bentuk atap segitiga inilah yang membuat Shirakawa-go terkenal di seluruh dunia. Bentuk bangunan rumah di Shirakawa-go disebut gassho-zukuri style, artinya tangan yang berdoa. Bentuk segitiga ini rupanya merepresentasikan bentuk tangan pada umat buddha yang sedang berdoa.




Di musim salju, bangunan Gassho-zukuri style di Shirakawa-go tertutup salju sehingga membuat pemandangan begitu magical. Saya dan teman-teman beruntung sekali karena persis sehari sebelum kami datang, salju turun di Shirakawa-go dan membuat semuanya serba putih. Biasanya salju sudah sangat tebal di bulan Februari, namun perubahan suhu membuat musim dingin kali ini lebih tidak dapat diprediksi.


Anyway, Shirakawa-go tetap membuat saya tidak bosan melihat sekeliling. Sayangnya waktu kami terbatas, saran saya siapkan lebih banyak waktu di Shirakawa-go karena desa ini cukup luas dan banyak sisi menarik untuk dieksplore, termasuk area viewing di mana kita dapat melihat pemandangan desa dari atas.

SEASON

Winter season di Shirakawa-go dimulai pada tengah dan akhir bulan Desember hingga akhir bulan Februari, untuk mendapatkan momen di mana salju telah meliputi desa ini, disarankan untuk datang pada sekitar akhir Januari  hingga akhir Februari.

STAY

ASSOCIA TAKAYAMA RESORT



Meski hanya semalam, jika ingin menikmati suasana, Associa Takayama Resort bisa jadi pilihan. Selain buffet dinner yang lengkap (dan tentunya Oishi!!), pemandangan dari kamar juga sangat indah di musim dingin!

TAKAYAMA HOKURIKU AREA TOURIST PASS

JR PASS ini sangat ideal untuk berkeliling Takayama Hokuriku Area dengan rute yang meliputi Kansai Airport, Osaka, Kyoto, Fukui, Komatsu, Kanazawa, Shirakawa-Go, Toyama, Takayama, Gero hingga Nagoya. Pass juga dapat digunakan untuk naik beberapa rute bus.

Untuk menuju Shirakawa-go, kita bisa naik bus dengan menggunakan Takayama Hokuriku Area Tourist Pass (tidak perlu membayar lagi), untuk mendapatkan seat (reserved seat), booking lebih awal. Kami berangkat dengan bus tanpa reservasi (langsung naik namun pastikan datang lebih awal), dan melakukan reservasi kursi untuk bus ke arah balik.


Takayama Hokuriku Area Tourist Pass berlaku selama 5 hari yang ideal untuk menyusuri kota-kota dalam rute pass tersebut.

Takayama Hokuriku Area Tourist Pass
Adult: 14.260 Yen, Children (hingga umur 11 tahun): 7.130 Yen (jika membeli melalui agent di luar Jepang)
Adult: 15.280 Yen, Children (hingga umur 11 tahun): 7.640 Yen (jika membeli langsung di stasiun/ beli online di Jepang)

So, ready to have a short but fun wintery wonderland in Takayama & Shirakawa-go?


@marischkaprue - beach lady who also loves snow

2 comments:

Unknown mengatakan...

Easy "water hack" burns 2 lbs OVERNIGHT

More than 160000 men and women are using a simple and secret "water hack" to lose 1-2 lbs each and every night as they sleep.

It is simple and it works on everybody.

Here's how you can do it yourself:

1) Go get a clear glass and fill it up with water half glass

2) Now follow this weight losing hack

and become 1-2 lbs skinnier when you wake up!

hrroman mengatakan...

If you are looking for the Software Engineering Help assignment then in this case you can opt for our Economics Assignment Help.we provide the best Help with economics assignment.We also provide International Economics Assignment Help for students across the globe. for more information contact us +16692714848.