Bayangkan anda memasuki gua, berjalan lebih dari 24 jam dan
sama sekali belum menemukan ujung gua tersebut. Pertanyaan "dimana jalan
keluar? sampai berapa panjang lagi gua ini? atau setidaknya ada ujung buntu
dari gua ini?" selalu ditanyakan saat memasuki gua yang ada di Desa
Wosilimo, Kabupaten Jayawijaya, Papua ini.
Memasuki Gua Lokale, bukan hal yang
sulit, dengan catatan: untuk awal perjalanan memasuki gua. Saya tidak punya
banyak waktu untuk menelusuri gua ini, jadi saya hanya menghabiskan waktu tidak
sampai satu jam di area gua Lokale.
Melewati hutan pinus sebelum pintu masuk Gua Lokale |
Pintu masuk Gua Lokale |
Untuk sampai ke pintu masuk gua,
hanya dengan berjalan lima menit dari perhentian mobil. Saya melewati hutan
pinus terlebih dahulu, dengan jalan setapak yang mempermudah perjalanan.
Pintu masuk Gua Lokale sudah berbentuk
pintu, jika pengawas gua tidak ada maka pintu ini digembok agar tidak ada yang
sembarangan masuk.
Saya menyalakan senter dan memasuki
celah sempit yang jadi areal masuk gua, berjalan hanya tiga meter dan
saya harus menunduk menuruni tangga untuk semakin memasuki gua ini.
Masih banyak celah masuk sinar matahari di area awal |
Struktur di dinding Gua Lokale |
Gua Lokale dipercaya sebagai salah satu
gua terpanjang di dunia. Alasannya? Karena belum pernah ada satu orangpun yang
berhasil mencapai ujung gua ini. "Dulu ada ahli dari Amerika yang datang
di tahun 1996, mereka masuk pukul 6 pagi, dan besoknya pukul 6 sore mereka
keluar," ujar Pak Boas yang menemani saya berkeliling Gua Lokale.
Pak Boas pun dengan semangat meneruskan,
ia bercerita kalau rombongan peneliti dari Amerika tersebut tidak menemukan
ujung dari Gua ini, dan akhirnya keluar karena merasa tidak memungkinkan
untuk mencapai ujung Gua Lokale yang belum pernah dicapai hingga kini.
Sejauh ini, menurut Pak Boa, data
perjalanan memasuki Gua Lokale yang paling jauh adalah hingga tiga kilometer,
dan itupun belum mencapai ujung sama sekali. Sayangnya saya hanya punya waktu
sebentar untuk menikmati Gua Lokale, padahal Pak Boas menerangkan jika dapat
memasuki hingga panjang sekitar 850 meter, terdapat aula besar di dalam gua.
Bahkan, jika punya waktu lebih banyak dan sanggup berjalan dua kilometer ada
aula kedua di Gua Lokale yang jauh lebih luas.
Laras, the cameraperson serius shooting |
Meski tidak sampai ke dua aula itu,
memasuki Gua Lokale jadi perjalanan yang menyenangkan. Seperti gua pada
umumnya, terdapat banyak stalagtit dan stalagmit di berbagai sisi dan langit
langit gua, ada beberapa dinding yang seakan akan diukir dan indah saat anda
lihat, apalagi melihat bagian bagian gua menggunakan cahaya senter menimbulkan
perasaan yang menyenangkan, seakan akan sedang mengeksplorasi hal baru.
Ada juga satu bagian dinding gua yang
memiliki rongga, sehingga saat diketuk halus dengan jari, menimbulkan suara
seperti gendang yang kemudian bergema lembut karena struktur dinding Gua
Lokale.
Gua Lokale memang belum punya catatan
resmi keterangan panjang, ataupun catatan ilmiah lain. Ah, namun saya
membayangkan mengeksplorasi gua ini, berapa hari kita bisa berjalan memasuki
gua dengan perbekalan? berapa lama kita bisa bertahan memasuki dan tinggal di
gua hanya dengan cahaya senter dan udara yang semakin pengap saat masuk?
Mungkin, hanya mungkin, Gua Lokale
memang akan terus jadi misteri, apakah memang terpanjang di dunia. Ah, Papua
dan semua misteri indahnya. Amazing, a place worth exploring..
@marischkaprue - Hope for her next
visit to Papua
Yang ingin merasakan sepenggal Gua Lokale, ada di video ini:
NOTES:
RELATED STORIES:
Yang ingin merasakan sepenggal Gua Lokale, ada di video ini:
NOTES:
- Akan jauh lebih menarik jika mengunjungi Wamena dan sekitarnya di saat Festival Lembah Baliem. Tahun ini Festival Lembah Baliem dilakukan di tanggal 12 Agustus - 15 Agustus 2013.
- It would be way more interesting to visit Wamena and Baliem during the Baliem Valley Festival. This year the festival will be held on 12 August until 15 August 2013.
RELATED STORIES:
6 comments:
Keindahan alam semesta. Inget dan ingin caving bareng teman2 sekolah dulu :))
Nice Info sis. Salam
Keren.
Ayo siapa mau jadi orang pertama yang berhasil menjelajahi gua Lokale sampai ujung?
kereennnn ya, neda sama Gua Lawa yang ada di Bali...yang konon tembus nya di Tanah Lot....persis di depan Pura nya...
keren banget blog lo bu...
Jangan sampai orang dari bangsa lain yg terlebih dahulu mengeksplorasi gua ini.....sehingga di namain pake nama mereka seperti carztens pyramid.....
Yang mengeksplor pertama kali menurut warga setempat adalah orang amerika. katanya dia masuk jam 6 pagi, baru keluar jam 6 sore esok harinya, dan orang amerika itu sendiri yang mengatakan bahwa goa lokale bisa jadi goa terpanjang di dunia.
Panjang benar itu
Dari pangkal hingga ujung menghabiskan 24 jam?
ckckck
Persiapan bekal harus banyak tuh :D
Posting Komentar