Copyrights @ Journal 2014 - Designed By Templateism - SEO Plugin by MyBloggerLab

6 Oktober 2020

, , , , ,

VILLA SAMADHI SINGAPORE: AWAY IN THE CITY



Menginap di lokasi ini akan membuat kita merasa sedang tidak sedang liburan di Singapore. Vibe di Villa Samadhi Singapore benar-benar berbeda dengan apa yang ada di pikiran kita tentang Singapura.


Meskipun begitu, penginapan ini adalah lokasi yang ideal untuk “lari sejenak” dari keramaian, menikmati alam, kehijauan dan taste masa dulu pada bangunan dan interior di Villa Samadhi.


Saya datang ke Villa Samadhi di sela-sela kunjungan saya dan Sefiin ke Singapura. Terletak di area penuh kehijauan di Labrador Nature Park, memasuki area menuju villa seakan bukan ada di Singapura.






Bangunan putih dengan ciri masa kolonial, berpadu dengan beberapa elemen modern dan peranakan menjadi vibe tersendiri di Villa Samadhi. Ada empat tipe kamar di Villa Samadhi, kami menginap di kamar tipe Sarang yang memiliki whirlpool bathtub berukuran besar, dengan tangga kayu yang membuat kamar mandi ini begitu unik.






Menikmati hari-hari di Villa Samadhi terasa sangat menenangkan. Kami menikmati bersantai di depan kamar yang langsung menghadap kehijauan sambil menikmati afternoon tea and cakes, berjalan menyusuri pepohonan melewati dek kayu, serta makan di restoran yang tentunya dikelilingi kehijauan.








Villa Samadhi tentu bukan tipe penginapan di Singapura yang umumnya terbayang oleh kita, namun tentu akan jadi pengalaman menginap yang pastinya menyenangkan dan kita akan merasa recharged usai menikmati waktu di sini.


See you next time, Villa Samadhi!


@marischkaprue - chill and relax, a lot of times


NOTES


VILLA SAMADHI SINGAPORE

20 Labrador Villa Road

Singapore 119193


Nearest MRT Station: The Labrador Park MRT Station

500 meters away (2 minutes by car, 15 minutes by walk)


ROOM RATES

Crib: 395 SGD/ night

Lux Crib: 440 SGD/ night

Sarang: 605 SGD/ night

Luxe Sarang: 990 SGD/ night


Booking via: 

www.villasamadhi.com.sg

reservations@samadhiretreats.com



1 Oktober 2020

, , , ,

KEBUN RAYA BOGOR: A GREEN STOP DURING PANDEMIC



Sebenarnya ini kali kedua saya ke Kebun Raya Bogor, namun sebelumnya (tahun 2019 lalu), saya ke Kebun Raya Bogor untuk kebutuhan pekerjaan dalam waktu yang cukup padat sehingga saat itu saya hanya dapat menikmati beberapa sudut Kebun Raya Bogor dalam waktu yang singkat saja.

Kali ini saya dan Chantal kembali menikmati “kehijauan” dan kami mencoba ke Kebun Raya Bogor, masih satu group pengelolaan dengan Kebun Raya Cibodas namun jaraknya lebih dekat dari Jakarta.







Yang seru, ternyata di Kebun Raya Bogor ada penyewaan buggy (golf cart) dan bisa “lepas kunci” alias menyetir sendiri! Saya sangat excited karena terakhir kali menyetir buggy sendiri itu beberapa tahun lalu, biasanya di banyak resort atau lokasi wisata memang tersedia buggy namun jarang yang memperbolehkan tamu untuk menyetir sendiri. Syarat sewanya? cukup dengan memiliki SIM saja :)


Dengan buggy, sangat mudah bagi kami berkeliling, apalagi kami membawa “gembolan” alas piknik dan makanan haha.


Taman Meksiko






Kami mulai berkeliling dari Taman Mexico, ada spot parkir sehingga kami berkeliling dengan berjalan kaki. Nikmatnya berjalan kaki di kehijauan (maklum kami warga apartemen wkwk). Taman Mexico ini salah satu area yang paling tertata dengan tema dan photogenic di Kebun Raya Bogor. Berbagai jenis kaktus bisa kita temukan di sini, hati-hati ya saat berfoto jangan sampai tertusuk kaktus hehe..


Dari Taman Mexico kami berkeliling lagi, Kebun Raya Bogor ini cukup luas. Jika berjalan kaki cukup melelahkan dan kalian ingin berkeliling, ada penyewaan sepeda juga di Kebun Raya Bogor.


Keliling Kebun Raya Bogor sungguh menyenangkan, suhunya tidak sedingin di Kebun Raya Cibodas tapi ini juga jadi pilihan untuk menikmati kehijauan di area sepi. Kebun Raya ini cukup luas jadi kita bisa mendapatkan “space” masing-masing dan bisa berjarak sangat aman dengan pengunjung lain.





Bisa piknik juga di Kebun Raya Bogor!
Jangan lupa klo ada sampah dibawa ya, buang pada tempatnya!


Mampir dulu ke toko souvenir di Kebun Raya Bogor sebelum pulang


One day, saat kondisi sudah jauh lebih baik, saya berharap bisa datang ke Kebun Raya Bogor dan piknik bersama teman-teman :)


@marischkaprue currently anti-social and totally yes to the park



KEBUN RAYA BOGOR

Jl. Ir. H. Juanda No.13, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah

Kota Bogor, Jawa Barat 16122


Opening Hours:

8 AM - 5 PM

Member bisa masuk dari jam 6 pagi


Buggy Rent:

Rp. 200.000,- per jam

syarat: memiliki SIM