Copyrights @ Journal 2014 - Designed By Templateism - SEO Plugin by MyBloggerLab

7 Juni 2015

, , , , , ,

Travel Insurance: Must Know

Share


Saya "beruntung" tidak pernah mengalami bagasi hilang, sakit saat sedang bepergian di luar negeri atau kehilangan paspor. Hal-hal tadi mungkin terdengar mengerikan dan jadi kejadian yang membuat saat traveling jadi tidak menyenangkan. Saya ingat saat teman saya bercerita bahwa ia pernah sakit saat di luar negeri dan akhirnya harus membayar 900 USD untuk cek dokter dan obat, harga yang pastinya menguras budget dan mengesalkan. Saya juga pernah mengalami bagasi menghilang selama sehari lebih sehingga mesti membeli baju extra sambil menunggu bagasi datang, sangat mengesalkan dan merugikan di saat traveling, untungnya saat itu bagasi saya yang nyasar dikembalikan keesokan harinya, namun tetap saja mengesalkan.


I’m so lucky for having no experience in losing baggage, getting sick during overseas trip, or losing passport. It definitely would turn your travelling into nightmare if one day it happened to you. My friend ever shared a story when she got sick during overseas trip and it made her should pay USD 900 for doctor fee and medicine. What an annoying to spend such a huge budget, right? I also had an experience with loss baggage for more than a day and made me to buy extra clothes while waiting the baggage found. Totally frustrating! Luckily, I got my baggage on the next day though I was still so upset.
Kalau bagasi hilang, tanggungan dari maskapai sangat kecil
Meski tidak ada yang mengharapkan kejadian buruk terutama saat bepergian, namun apapun bisa terjadi di perjalanan maupun destinasi tujuan. Agar tidak menyesal dan kehabisan dana karena peristiwa-peristiwa darurat kita perlu asuransi perjalanan. Nah mungkin sebagian dari kita belum familiar dengan jenis asuransi ini, namun karena rutin bepergian dan mendengar sejumlah cerita, menurut saya asuransi perjalanan ini sangat penting. Let's see few infos about travel insurance..
I bet no one expects for any adverse events especially, but anything could be happened either during travelling or at the destination. That’s why we need to have a travel insurance, to avoid running out of budget for the emergency cases and regret it. Well, maybe some of us are not familiar with this type of insurance, but as one who go travelling for routine, I think travel insurance is very important. Let’s see few infos about travel insurance..
Apa itu asuransi perjalanan?

What is travel insurance?
Seperti asuransi lainnya, asuransi perjalanan menjamin berbagai kebutuhan darurat anda, namun asuransi ini berlaku selama perjalanan dan dalam rentang waktu yang berkaitan dengan perjalanan anda.

Like other insurance, travel insurance covers your emergency cases. However, this is only valid during travelling and in a certain time frame related to your trip.
Apa pentingnya asuransi perjalanan?


Why is travel insurance important?
Untunglah hanya luka kecil, namun bagaimana kalau sampai kecelakaan besar terjadi?
Saat bepergian hal-hal yang tidak diinginkan dapat saja terjadi seperti sakit, kecelakaan, kehilangan barang, delay dan kejadian darurat lainnya. Asuransi perjalanan menjamin kebutuhan anda selama dalam perjalanan sesuai dengan klausul dalam asuransi yang menjelaskan cakupan apa dan seberapa besar kebutuhan anda dalam kondisi darurat akan ditanggung oleh perusahaan asuransi.
In travelling we cannot fully protect ourselves from any risk like sickness, accident, losing baggage, delay flight, and others emergency cases. Travel insurance covers your needs during the trip in accordance with clauses in insurance explaining the terms and conditions.
Apa yang harus diperhatikan dalam memilih asuransi perjalanan?

What you need to know before choosing travel insurance?
Sesuai kebutuhan. Jika anda telah memiliki asuransi kesehatan yang dapat digunakan di destinasi tujuan anda maka tidak perlu mengambil aspek jaminan kesehatan, namun dapat mengambil asuransi yang mengkhususkan pada jaminan jika barang hilang dan kondisi darurat lain. Ada sejumlah asuransi yang bahkan memberikan penggantian kerugian untuk delay yang kita alami, atau delay kedatangan bagasipun diberikan tanggungan kerugian, ini akan membantu menutup biaya yang harus dikeluarkan dadakan seperti membeli beberapa piece baju untuk sementara saat menunggu bagasi datang.

It depends on your needs. If you already have a health insurance that can be applied in your destination so you don’t need to choose the health insurance aspect, just take the loss and other insurance. Some insurance even give compensation for delay flight or baggage. This will be useful at least to cover up you unexpected budget buying some extra clothes while waiting.
Delay and waiting at the airport could be so exhausting
Penting, terutama jika bagasi delay tentunya akan ada extra cost untuk beli beberapa perlengkapan dasar
Jangka waktu. Sesuaikan jenis asuransi dengan jangka waktu bepergian. Bahkan jika anda termasuk memiliki jadwal bepergian yang sering maka dapat mengambil asuransi yang berlaku selama satu tahun dan jika ditotal akan lebih efisien dari segi budget.


Timeframe. Choose your kind of insurance based on your travelling period. For the sake of budget efficiency, you can take the annual trip insurance if you are kind of people who travel a lot.
Never think that this could be covered also by travel insurance
All risk. Asuransi ini penting karena mencakup semua hal buruk yang dapat terjadi, misalnya saja perlindungan isi rumah selama kita bepergian, saya pun baru tahu bahwa hal seperti ini dapat dicover asuransi perjalanan. Asumsinya, jika terjadi kebakaran pada tempat tinggal saat kita bepergian, maka akan ada biaya perlindungan asuransi yang dapat kita cairkan walaupun tentu saja kita berharap semua hal buruk itu tidak pernah terjadi.

All risk. This insurance is important since it can cover all the risks even like the possibility of damaged households during our trip, a kind of loss that I never thought could be covered by travel insurance. In case there is a damage caused by fire, the insurance would provide a reimbursement. But, nobody wants that such thing happened, right?
Perhatikan wilayah cakupan asuransi. Hal ini penting karena mempengaruhi biaya asuransi, cari juga asuransi yang mencakup area yang luas dalam perjalanan anda sehingga jika kondisi darurat terjadi semuanya akan ditangani segera oleh perusahaan asuransi.

Note the insurance coverage area. It is needed since related with the insurance charge. Find the insurance with a wide range of coverage area during your trip so in any emergency cases, the insurance will take care of it faster.
Yang pasti perhatikan detail perlindungan asuransi perjalanan, semakin banyak yang dicover dan semakin detail jenis kejadian yang di-cover maka akan semakin baik, karena kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi saat kita bepergian.

Please keep in mind about all details of travel insurance. The more it covers, the better. Because we’ll never know what would happen in our trip.
Well, we expect these things never have to happen but better be safe!

Asuransi menurut saya adalah hal yang unik, kita membayar dan berharap kita tidak pernah perlu mendapatkan benefit dari apa yang kita bayar, yaitu claim dari hal buruk karena kita berharap tentunya hal buruk itu tidak akan pernah terjadi, shall we say Amen?  


In my opinion, having insurance is such an unique thing. We pay for something but we never expect to get the benefit, which is the claim of our loss that surely no one expect. Shall we say Amen?
Approved and I'm glad I finally bought a travel insurance!

Of course we hope that sun will shine all day long but bring an umbrella will let you home dry and warm, get yourself prepared won't hurt you :)
@marischkaprue - she got all her things covered and she hope for the best

NOTES:
  • Perhatikan detail saat membeli asuransi perjalanan, jangan sampai sudah membeli dan ternyata yang di cover sangat terbatas.
  • When you buy a travel insurance, keep your eyes on detail. You don’t want to buy an insurance but later on you realize it has a limited coverage, do you?
  • Saat ini saya menggunakan AXAMandiri Travel Insurance dengan jangka waktu satu tahun, ini sangat saya rekomendasikan untuk teman-teman yang bepergian cukup sering, banyak teman-teman saya yang dalam satu tahun bepergian lebih dari 4x dan membeli asuransi satu tahun (annual trip) akan lebih murah dibandingkan membeli asuransi setiap kali bepergian (dan hanya cukup satu kali proses, pada trip berikutnya tidak perlu memikirkan beli asuransi lagi) 
  • Now I use the annual AXAMandiri Travel Insurance. I recommended you, who travel  a lot, to use this type of insurance.  My friends who go travelling for more than 4 times a year buy the annual trip insurance since it would be cheaper than a one-trip insurance. Besides, once you have it, you would worry less in your next trip.
  • Selain itu AXA Mandiri TravelInsurance memiliki banyak benefit, bahkan yang sebelumnya tidak terpikirkan seperti perlindungan rumah saat kita bepergian, claim untuk dokumen perjalanan yang hilang, bahkan kita juga dapat mengajukan claim saat harus membatalkan perjalanan dan terpaksa kehilangan uang muka biaya trip, tentunya selain perlindungan kesehatan dan emergency seperti kecelakaan. It's always good to know that if bad things happen, at least we got it covered.
  • Surprisingly, AXAMandiri Travel Insurance also has extra benefits like the coverage for household during our trip, loss of travel documents, and even we can submit a compensation if in any case we have to cancel the tripand loss the down-paymet fee, of course not to mention the health insurance and emergency case like accident. It’s  always good to know that if bad things happen, at least we got it covered.

***

8 comments:

Vonny mengatakan...

wahh thank you Kak infonya.

VONNYDU

Unknown mengatakan...

temen ku perna sakit mata di penang, akhir nya kita anterkan ke RS dan ternyata murah banget di bandingkan di indonesia.
Kalo cuman asean aja, kira2 perlu ngak sech beli asuransi macam ini ??? atau malah domestik pun wajib ??? meskipun kita juga sebenarnya punya asuransi biasa untuk kesehatan dan jiwa.

Fahmi (catperku.com) mengatakan...

Kalau travelingnya agak lama, asuransi perlu banget deh. Tapi kalau sehari dua hari atau cuma ke asean kayaknya enggak beli :D

fanny fristhika nila mengatakan...

selama ini aku baru beli kalo traveling ke eropa. Kalo cuma asia tenggara, ga kepikiran beli mba :D

Bobby Hamasaki mengatakan...

Setau saya pemegang kartu kredit semua bank logo visa mastercard sudah otomatis dpt asuransi perjalanan ini. Ada yg punya pengalaman klaim asuransi dari kartu kredit ini?

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

That’s a great post! You sure provided all the complete details of your experience, and it seems like you are really into traveling. Well, thank you for sharing us how important a travel insurance is during these trips. All the best to you!

Clifton Johnson @ Insuring The Product

dhinuy mengatakan...

hi mba boleh tau negara untuk pembuatan visanya ? Apakah ke kedutaan perancis sudah termasuk perusahaan yg di approved untuk axa-mandiri ?