Copyrights @ Journal 2014 - Designed By Templateism - SEO Plugin by MyBloggerLab

26 Februari 2016

, , , , , , ,

The Royal Livingstone Hotel: Where Zebra are Your Neighbors

Share


Kami tiba di siang hari pada saat cuaca sangat cerah. Bangunan hotel yang berada persis di sisi Sungai Zambezi, Zambia ini terasa sangat klasik, dengan gaya kolonial Inggris.



Namun kami langsung terhenyak saat melihat beberapa binatang dengan corak garis-garis di depan area kolam renang yang dikelilingi rerumputan hijau. “Zebra!,” Aya yang masuk area hotel bersama saya langsung berteriak seru dan kamipun langsung bergegas mendekat.


“OMG OMG! They’re litteraly around us!,” kami tidak dapat menyembunyikan rasa excited yang luar biasa melihat pemandangan yang sungguh tidak biasa ini. Kolam renang yang biru dengan latar belakang Sungai Zambesi, dan beberapa zebra sedang asik menguyah rumput di depan kolam renang! Amazing!

Saya langsung mendekat untuk mengambil foto, namun petugas yang berjaga meminta saya untuk tetap menjaga jarak. Ternyata zebra-zebra yang mampir di halaman rerumputan hotel ini bukan peliharaan, namun memang binatang liar yang sering “mampir” untuk merumput sehingga sudah sangat terbiasa dengan keberadaan manusia.







The Royal Livingstone hotel menawarkan pengalaman yang tidak terbayangkan. Kenyamanan hotel berbintang di tengah alam liar. Kami dapat menikmati kamar dengan ruangan bersuhu sesuai keinginan kami dengan adanya air conditioner, menikmati berendam air hangat di bathtub, namun di saat yang sama kami dapat melihat kera-kera kecil berlompatan di pohon-pohon di sekitar teras kamar. Pada pagi hari saya pun sering melihat antelop-antelop berkumpul di halaman dekat unit kamar, really feels amazing!





Normal foods, no worries :)

OMG moment, we met Melman!
Makan siang sambil melihat zebra ataupun di sisi Sungai Zambesi, atau sore hari dimana sinar senja yang keemasan menerpa rerumputan dan zebra yang terus rajin merumput sangat menenangkan. One more bonus adalah saat kami menyusuri jalanan menuju lobby hotel dan tiba-tiba kami melihat jerapah persis di sisi jalanan! Another OMG moment! Jerapah inipun tampak tenang dan baru pergi perlahan setelah kami puas berfoto :)




This hotel is totally unforgettable, it’s not only a place to stay in Zambia, but an experience you will never forget J

@marischkaprue – feels like a royal when she enter this lavish animal kingdom-slash-hotel area

PS: See the zebra frenzy video here:


WHERE
The Royal Livingstone Hotel
Mosi-oa-Tunya Road, Livingstone 20100, Zambia

GETTING THERE
Zambia dapat ditempuh dalam waktu 3 jam perjalanan naik pesawat dari Johannesburg, Afrika Selatan
Maskapai South African Airways melayani rute Johannesburg (South Africa) - Livingstone (Zambia)
FROM INDONESIA:
Jakarta - Hong Kong by Cathay Airlines, Hong Kong - Johannesburg by South African Airways, Johannesburg - Livingstone by South African Airways
(Bagasi dapat langsung menuju destinasi terakhir, jangan lupa untuk request check in through baggage sehingga Anda tidak perlu mengambil bagasi di Hong Kong dan drop baggage lagi), Cathay dan South African Airlines terkoneksi dalam Star Alliance 

PRICE
Start from 525 USD per night (special rate), please check again for the latest room rate

BOOKING
Booking dapat dilakukan melalui Royal African Discoveries di email info@royalafrica.co.za

IMPORTANT NOTICE
Warga Negara Indonesia wajib mendaftar visa secara online sebelum masuk ke wilayah Zambia, pendaftaran online dapat dilakukan melalui website resmi Republik Zambia ini. Jika sudah diproses untuk approval, kita hanya perlu print e-visa dan menunjukkan di imigrasi Zambia, serta membayar 50 USD untuk single entry visa.

Untuk bantuan visa dapat melalui info@royalafrica.co.za karena terkadang respon dari website cukup lama.

8 comments:

Unknown mengatakan...

So much fun

NiaNastiti mengatakan...

Kayak dalam mimpi saking cakepnya tempatnya plus ada zebra berkeliaran gitu :D

Vonny mengatakan...

AHHHHHH pengen banget potoan sama jerapah sedeket itu. kecee banget kak hotelnya.

VONNYDU

cK mengatakan...

Ya ampun ini keren banngeeeeet! Pengen juga ngerasain pengalaman ini. >.<

shu @travelographers mengatakan...

kereen!, sebuah pengalaman hidup yang luar biasa indahnya bisa nginep di tempat yang indah seperti ini..

Navia mengatakan...

OMG heboh sendiri sih ngeliat postingan ini! Keren banget kak :')

Unknown mengatakan...

Busyet keren banget ketemu zebra dan jerapah langsung berkeliaran di hotel

Surya mengatakan...

Wih, ketemu Zebra dan Jerapah liar... Keren euy