KaLui adalah salah satu restoran
paling populer di Puerto Princesa, Filipina dan tidak sulit untuk menyadari
alasannya.
Terletak di Rizal Avenue, tidak
jauh dari Puerto Princesa International Airport, dari luar KaLui tidak terlihat
mempesona, namun setelah masuk saya langsung menikmati suasana dari bangunan
kayu dengan ornamen dan detail bambu serta lukisan dan berbagai karya seni yang
sangat membuat tempat ini terasa nyaman.
Untuk masuk anda mesti menitipkan
sendal atau sepatu di keranjang karena sebagian area makan di KaLui dengan
konsep lesehan, sementara di area bagian belakang lebih banyak meja dengan
kursi bambu.
Lukisan-lukisan dengan ciri khas
Portugis mendominasi area belakang di mana terdapat semacam panggung dengan
latar berwarna-warni. Semua tatanan interior dengan detail-detail menyenangkan
membuat menikmati makan di KaLui merupakan salah satu hal wajib yang harus
dilakukan saat datang ke Puerto Princesa.
@marischkaprue - sleep, dine and play in Puerto Princesa
NOTES:
- KaLui restaurant terletak di 369 Rizal Avenue, Puerto Princesa City, Palawan. Contact to (048) 4332580 or email: online@kaluirestaurant.com
- Opening hours: From 11 to 2 pm (lunch) and 6 to 10.30 pm (dinner)
RELATED STORIES:
1 comments:
scary jugak dengan komodo yang makan manusia... tapi tempat ni cantik!
Posting Komentar